Kabar Olimpiade Ini Profil 4 Pemanah RI 2 dari Jatim Saksikan Live TVRI Pagi ini Pukul 0700 WIB

SURYA.co.id I JAKARTA - Indonesia selalu mengirimkan wakilnya di cabor panahan sejak Olimpiade Los Angeles 1984. Kali ini, pada Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia mengirim empat atelt. Terdiri Diananda Choirunisa, Riau Ega Agatha Salsabila, Arif Dwi Pangestu, dan Alviyanto Bagas Prastyadi.

Berdasarkan jadwal dari Komite Olimpiade Tokyo, cabang panahan akan digelar pagi ini Jumat (23/7/2021). Perjuangan empat wakil Indonesia ini akan disiarkan langsung TVRI dan Vidio.com pukul 07.00 WIB.

Baca juga: Kabar Olimpiade Tokyo 2020, Panahan Indonesia Yakin Bisa Raih Medali Emas

Baca juga: Olimpiade Tokyo, Pemanah Cantik Surabaya, Diananda Unjuk Gigi, Live TVRI Pukul 07.00 Pagi Ini

Berikut profil keempat atlet panahan Indonesia:

1. Diananda Choirunisa
Diananda Choirunisa menjadi satu-satunya atlet panahan putri Merah Putih yang akan tampil pada Olimpiade Tokyo 2020.

Ia bakal turun di nomor recurve perorangan putri dan beregu campuran. Diananda lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 setelah sukses merebut medali perak pada Asian Games 2018.

Selain perak Asian Games 2018, berbagai prestasi lain juga ditorehkan oleh atlet kelahiran Surabaya, 16 Maret 1997 ini. Pada SEA Games Kuala Lumpur 2017, Diananda berhasil membawa pulang dua medali emas dan satu medali perak. Medali emas Diananda diperoleh dari nomor recurve perorangan dan campuran, sedangakan medali perak dari beregu putri.

2. Riau Ega Agatha Salsabila

Olimpiade Tokyo 2020 akan menjadi Olimpiade kedua bagi Riau Ega. Sebelumnya, atlet panahan Jatim ini pernah membela Merah Putih pada Olimpiade Rio de Janeira 2016. Dilansir dari Antara, jalan Riau Ega untuk tampil pada Olimpiade Tokyo 2020 terbilang tidak mulus.

Ega sempat dicoret dari pelatnas karena masalah administrasi meski ia sudah mengantongi tiket ke Olimpiade nomor perorangan sejak tampil pada Asian Games 2018. Namun, Pengurus Pusat Persatuan Panahan Indonesia (PP Perpani) akhirnya memanggil kembali Riau untuk berlatih berdasarkan surat keputusan yang dikeluarkan pada Maret lalu.

Riau Ega pun bisa turun membela Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020. Ia akan berlaga di nomor beregu putra, beregu campuran dan individual putra.

0 Response to "Kabar Olimpiade Ini Profil 4 Pemanah RI 2 dari Jatim Saksikan Live TVRI Pagi ini Pukul 0700 WIB"

Post a Comment