VIDEO Kasus Covid-19 di Makassar Menurun Isolasi Apung Ditutup
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Isolasi apung terpadu di KM Umsini Makassar resmi ditutup, Senin (20/9/2021).
KM Umsini telah berlayar membawa 275 peserta selama kurang lebih 50 hari bekerja sama dengan Pemerintah Kota Makassar.
Dimulai sejak 2 Agustus 2021 hingga 20 September 2021.
Antara Pemkot dan KM Umsini bersepakat menyudahi program ini mengingat kasus harian Covid-19 yang sudah semakin menurun.
Pembubaran dilakukan di atap kapal KM Umsini Pelabuhan Soekarno-Hatta, Jl Nusantara.
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengatakan, isolasi apung KM Umsini akan menjadi simbol perlawanan covid-19 meskipun covid belum usai.
Simak penjelasannya berikut.
0 Response to "VIDEO Kasus Covid-19 di Makassar Menurun Isolasi Apung Ditutup"
Post a Comment